Akreditasi | : Baik |
Nomor SK Penyelenggaraan | : 708/E/O/2022 |
Ketua Program Studi Magister Manajemen | : Dr. Irfan Helmy, S.E., M.M. |
Gelar untuk lulusan Program Pascasarjana S2 Manajemen | : Magister Manajemen (M.M.) |
Visi, Misi, Tujuan dan Profil Lulusan Program Studi Magister Manajemen
Visi
“Menjadi Program studi Magister Manajemen unggul dalam pengembangan ilmu pengetahuan, yang mampu menghasilkan sumber daya manusia berakhlak mulia, dan kompetitif serta berperan aktif dalam memberikan solusi inovatif di bidang manajemen pada tingkat Nasional pada tahun 2032”.
a. | Unggul, berarti program studi Magister Manajemen Universitas Putra Bangsa secara terencana melaksanakan proses tri dharma yang berkualitas, di dukung oleh sarana dan prasarana yang memadai untuk menghasilkan SDM yang memiliki kompetensi di bidang Manajemen. |
b. | Kompetitif, berarti Program studi Magister Manajemen Universitas Putra Bangsa mampu menghasilkan SDM yang memiliki kompetensi manajemen yang tangguh, percaya diri, dan mampu secara berkesinambungan mengembangkan diri sehingga berdaya saing tinggi. |
c. | Berakhlak Mulia, berarti Program studi Magister Manajemen mampu menghasilkan SDM yang memiliki budi pekerti luhur, dan senantiasa bertindak berlandaskan kaidah moral, etika dan legalitas. |
d. | Solusi inovatif, program studi Magister Manajemen mampu menghasilkan SDM yang dapat mengatasi berbagai masalah manajemen dengan menggunakan pendekatan baru yang melibatkan pemanfaatan teknologi dan ide kreatif. |
Misi
Untuk mewujudkan visi tersebut, selanjutnya dirumuskan misi Program Studi Magister Manajemen Universitas Putra Bangsa sebagai berikut :
1. | Menyelenggarakan pendidikan berkualitas yang berkelanjutan untuk menghasilkan sumber daya kompetitif dan berakhlak mulia |
2. | Menyelenggarakan perkuliahan yang efektif yang didukung oleh tenaga pendidik, referensi, sarana prasarana, dan tenaga kependidikan yang memadai. |
3. | Menciptakan suasana belajar mengajar yang interaktif antara pengajar (Dosen) dengan mahasiswa, sehingga terbentuk budaya akademik yang menggambarkan kebebasan akademik, kebebasan berfikir, berkarya, dan berhasil guna. |
4. | Melaksanakan dan meningkatkan kualitas serta produktivitas penelitian dalam pengembangan ilmu pengetahuan. |
5. | Melaksanakan dan meningkatkan kualitas serta produktivitas pengabdian pada masyarakat dan tindakan kepedulian sosial. |
6. | Meningkatkan kompetensi dosen dan tenaga kependidikan yang relevan berdasarkan keilmuan, dan kebutuhan pengembangan Institusi. |
7. | Menjalin dan memperluas jaringan kemitraan dengan berbagai pihak dalam mengembangkan dan mengimplementasikan ilmu pengetahuan. |
Tujuan
1 | Menghasilkan lulusan magister manajemen yang memiliki kompetensi yang dalam bidang manajemen dan bisnis serta memiliki nilai-nilai moral dan etika. |
2 | Menghasilkan penelitian yang berkontribusi pada pengembangan ilmu manajemen dan bisnis di tingkat nasional dan internasional |
3 | Menghasilkan solusi atas permasalahan pada bidang manajemen dan bisnis ditingkat nasional yang diimplementasikan dan dipublikasikan melalui kegiatan pengabdian pada masyarakat. |
4 | Meningkatnya kualifikasi dan kompetensi dosen dan tenaga kependidikan yang relevan berdasarkan keilmuan untuk memenuhi kebutuhan pengembangan program studi. |
5 | Meningkatkan jaringan kemitraan di tingkat nasional maupun internasional untuk mendukung pertukaran pengetahuan dan kolaborasi dalam pengembangan ilmu manajemen. |
Profil Lulusan dan Capaian Pembelajaran
Profil Lulusan | Capaian Pembelajaran (KKNI-Level 8) |
---|---|
Peneliti/ Pendidik (P1) | Peneliti adalah lulusan yang mampu menerapkan ilmu manajemen melalui kegiatan penelitian sesuai dengan prosedur keilmuan, sebagai acuan bagi pemecahan masalah-masalah kongkrit dan faktual. Lulusan memiliki kualifikasi akademis yang kuat, dengan pemahaman mendalam terhadap teori dan praktik manajemen serta penguasaan konsep-konsep terkini dalam disiplin ilmu tersebut. |
Manajer (P2) | Manajer adalah lulusan yang memiliki kemampuan dalam perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengendalian untuk mengelola fungsi-fungsi manajemen seperti pemasaran, sumber daya manusia, keuangan dan pendidikan. Lulusan mampu mengambil keputusan dan memecahkan permasalahan manajerial dengan memanfaatkan bantuan teknologi informasi dan komunikasi. |
Wirausaha/ entrepreneur (P3) | Wirausaha atau entrepreneur adalah lulusan yang memiliki kemampuan untuk merencanakan, mengembangkan bisnis baru serta mampu merancang menciptakan dan produk sesuai kebutuhan masyarakat. Lulusan memiliki keberanian mengambil risiko dan kreatidalam merespon peluang bisnis. |
Konsultan Manajemen (P4) | Konsultan Manajemen adalah lulusan yang memiliki kemampuan untuk menjelaskan teori, konsep, metode, dan perangkat analisis terkait keterampilan manajerial di berbagai bidang manajemen. Lulusan juga mampu mengidentifikasi permasalahan dan menganalisis data yang relevan dalam proses penelitian ilmiah serta berperan sebagai mitra yang efektif dalam lembaga konsultan dan penelitian. |